Rabu, 08 Februari 2012

KisahKU ^story of friendship^ #PART 2

MARSMELLOW




                Kelompok Marsmellow dibentuk pada semester 2 saat kita kelas 7. Bu Puryani menyuruh setiap kelompok untuk menyediakan sebuah buku tugas yang disampuli dengan kertas kado.
Setelah itu kami membeli kertas kado dengan gambar unyu orang orang yang memiliki wajah dan warna kulit yang berbeda-beda.
                Sepulang sekolah kita semua dating ke rumah Nindya untuk menyampuli sekaligus mengerjakan tugas kami. Kertas kado itu kami bagi menjadi 2. Yang pertama  kita sampuli buku kosong yang akan dijadikan buku tugas, namun karena hasil sampulan kami kurang rapi, jadi kami mengambil satu buku lagi yang disampuli dengan bagian kertas kado tadi. Kali ini kami menyampul dengan rapi, dan kami jadikan buku tugas kelompok kami,. Namun untuk apa buku pertama yang gagal kami sampul dengan rapi?? Kami bertanya-tanya?? Berfikir untuk apa agar buku itu tetap berguna??
                Yaa.. tiba-tiba Alfi mengungkapkan idenya, “Gimana kalo kita jadiin buku Diary kelompok., Diary Marsmellow??” tanpa berfikir panjang lagi kami serentak menyetujui permintaannya. Dia memintaku untuk menuliskan judul buku karena menurut teman-teman  tulisanku itu…. Untyuu unyuu J. Hehehe # PD banget yaa! Langsung donk kutulis “The Diary of Marsmellow” dengan goresan tinta warna ungu :D

                Daann….. setelah buku ini kita buat bersama, Alfilah yang langsung membawa dan mengisi Diary itu. Coretan yang ia tuangkan pertama kali yaitu pada tanggal 5 Januari  2010 , sebuah lagu berjudul “FALL FOR YOU” lagu milik SECONHAND SERENADE.
                Karena kami hampir menuju tes kenaikan kelas, banyak tugas yang diberikan oleh guru. Namun semua  tugas yang  menyibukkan kami, tidak mengurangi kebersamaan Marsmellow.. justru, hari demi hari kebersamaan kami malah semakin melekat seperti Marsmellow. Itulah mengapa kami memberi  nama kelompok ini MARSMELLOW., karena nama ini memiliki  arti tersendiri di hati kami, dan kami berharap persahabat kami akan terus melekat seperti Marsmellow.
                Hari ini… terik matahari tepat berada diatas kepala, siang itu bel pulang sekolahpun berbunyi.. “theeeeth- theeethhh-theeeet”. Yaa setiap harinya aku selalu pulang sekolah bersama Alfi . Kita berdua sering ngelayap dulu sebelum sampai rumah. Bermain ke suatu tempat , bercerita bersama. Hampir setiap pulang  bersama, Alfi selalu mencurahkan isi hatinya kepadaku. Aku senang, walaupun curhatannya itu panjang kali lebar kali tinggi alias “duowo buanget”  namun bagiku itu hal yang mengasyikkan :D
                Oh yaa.. Kami memiliki beberapa persamaan lho.. sama2 perempuan, Bu Puryani juga sering tertukar saat memanggil namaku dengan namanya,. Karena, nama depan kami menggunakan 3 huruf yang sama.. “MAU” yaitu MAUlidya dan MAUrilla.. Alfi di kelas mendapat nomer absen 20 sedangkan aku 21, saat tes sekolahpun dia duduk di depanku, dia juga anak yang pintar selalu masuk 10 besar bersamaku… tidak jauh beda kan… ??

oleh : Maurilla elita http://elitasspace.blogspot.com/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar